Upacara Pernikahan Menurut Agama Katholik

Category:

Melaksanakan suatu pernikahan pada setiap agama, tentu punya cara yang berbeda, mulai dari persiapan hingga acara sakral itu sendiri. Berikut saya akan mencoba untuk sedikit berbagi dengan menampilkan tata upacara pernikahan menurut agama Katholik.

Kursus Persiapan Perkawinan
Dasar pertama, dilakukannya kursus persiapan perkawinan, karena seseorang memutuskan untuk menikah, merupakan suatu keputusan yang penting sebagai langkah kehidupan mereka selanjutnya, maka sangat diperlukan persiapan yang matang. yang disebutkan disampaikan dalam kursus tersebut yaitu tentang prinsip-prinsip perkawinan & materi-materi yang mendukung untuk perkawinan.


Tata laksana
Tata laksananya, bagi pengantin  yang ingin diberkati digereja, biasanya langsung menghubungi Pastur yang memberkati mereka. Disini pengantin akan berkonsultasi dengan Pastur yang bersangkutan mengenai segala hal tata cara penikahan, baik itu tanggal yang baik dan lain sebagainya.




Prosesi Pernikahan
  1. Sebenarnya kedua calon pengantin disambut oleh Pastur didepan pintu, tapi kini dilakukan dengan ala Barat, dimana calon pria terlebih dahulu tiba, baru pengantin waita diantar ayahnya menuju altar. Lalu acara pemberkatan dimulai.
  2. Kalau keduanya Katholik, biasanya dilakukan Misa, tapi ada juga yang tidak dengan Misa, jadi upacara peresmian Pemberkatan
Ada sembilan sesi didalam upacara pemberkatan pernikahan, yaitu :
  1. Permohonan pernikahan
  2. Pernyataan kedua mempelai
  3. Janji pernikahan
  4. Pemberkatan pernikahan
  5. Doa untuk mempelai
  6. Pemberkatan cincin
  7. Pembukaan selubung
  8. Pemberkatan Kitab Suci, Salib dan Rosario
  9. Doa restu kepada orangtua
*Sumber lengkap artikel : Pengantin edisi 07








Comment (1)

Sangat membantu. Terimakasih atas penjelasan singkatnya. Mari mampir di Koleksi Foto-Foto Pemberkatan Pernikahan Agama Katolik milik kami. Makasiiih... :)

Posting Komentar